Friday, September 12, 2008

Litamorfosis

Judul posting ini mungkin mengingatkan pelajaran biologi di kelas 1 SMP atau IPA kelas 5 SD tentang metamorfosis. Ide posting ini sama dengan itu yaitu terkait perubahan Lita dari lahir hingga umur 3 tahun. Ya, Lita merayakan ulang tahun yang ke-3 hari ini. Tiga tahun yang lalu, Lita lahir di RHW Sydney, NSW, Australia. Sepertinya baru kemaren sore hal itu terjadi.

Sekedar untuk bernostaligia, mari mengingat-ingat apa yang terjadi saat itu :) Pekak, Ninik, Kakung dan Mbah Putri datang dari Indonesia menyambut kedatangan Lita di dunia. Coba lihat kegiatan mereka di Sydney tiga tahun lalu. Tiga bulan pertama Lita adalah masa-masa yang menantang. Kami, orang tua baru, yang belum pengalaman, keluarga yang jauh di tanah air dan ayah yang sedang sibuh menulis tesis membuat perjuangan itu terasa sempurna kesulitannya :) Tapi dengan kegigihan dan kesabaran Ibu, akhirnya semua berhasil kita lewati.

Kini Lita tumbuh menjadi gadis kecil yang cantik dan pintar [kalau bukan orang tuanya, siapa lagi yang harus memuji]. Kalau mau lihat perkembangan Lita, terutama secara fisik, coba perhatikan foto di bawah ini. Yang kiri adalah Lita berumur 1 bulan dan kanan adalah Lita saat ini. Jauh sekali bedanya kan? :) Kalau ingin melihat perkembangan Lita dari awal sampai akhir termasuk imunisasinya, perkembangan mentalnya, segala yang pertama, berat badan dll. Silahkan lihat LITAMORFOSIS.


 -------------------> 


Ini beberapa foto waktu Lita ulang tahun:

Lita cantik dengan baju baru hadiah dari Tante Dede, Om Krishna dan Alycia.

Entah [guyon] apa yang sedang terjadi Ayah sama Ibu tertawa lepas :)

Lita meniup Lilin, balapan sama Nina :)

No comments: